You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
7 Gerobak PKL di Grogol Selatan Ditertibkan
Penataan lingkungan makin intensif dilakukan jajaran Kecamatan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Sejumlah lokasi rawan pedagang kaki lima (PKL) pun menjadi sasaran penertiban. Salah satunya di Jalan Simprug Golf 2, RW 08 Kekurahan Grogol Selatan..
photo Rio Sandiputra - Beritajakarta.id

7 Gerobak PKL di Grogol Selatan Ditertibkan

Penataan lingkungan makin intensif dilakukan jajaran Kecamatan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Sejumlah lokasi rawan pedagang kaki lima (PKL) pun menjadi sasaran penertiban. Salah satunya di Jalan Simprug Golf 2, RW 08 Kekurahan Grogol Selatan.

Ini menindaklanjuti keluhan warga ke Gubernur DKI, bahwa di Jalan Simprug Golf yang merupakan jalan tembus ke Senayan City banyak PKL dan parkir liar

Dari operasi penertiban digelar Rabu (24/12), sebanyak tujuh gerobak PKL berhasil disita dari lokasi tersebut. Gerobak PKL itu kemudian diangkut ke kantor kecamatan.

Wakil Camat Kebayoran Lama, Endang Efendi menuturkan, penertiban yang melibatkan 50 personel Satpol PP bertujuan untuk menata kawasan Kebayoran Lama menjadi lebih indah serta nyaman bagi warganya. 

70 PKL di Pasar Asemka Ditertibkan

"Ini menindaklanjuti keluhan warga ke Gubernur DKI, bahwa di Jalan Simprug Golf yang merupakan jalan tembus ke Senayan City banyak PKL dan parkir liar," ujar Endang.

Pantauan beritajakarta.com, puluhan anggota Satpol PP itu langsung berpencar untuk mengamankan gerobak-gerobak PKL. Umumnya PKL tersebut berjualan makanan dan minuman.

Para pedagang terlihat pasrah saat gerobak mereka diangkut petugas. Bahkan seorang pembeli mie ayam terpaksa menyantap makanannya sambil berdiri karena kursi milik PKL itu ikut disita petugas.

"Kami sudah berulangkali melakukan sosialisasi agar pedagang tidak berjualan di pinggir jalan, namun tidak dihiraukan," ujar Endang.

Menurut Endang, pasca penertiban pihaknya akan menerjunkan petugas Satpol PP untuk mengawasi lokasi tersebut dari aktivitas PKL. "Kita juga bekerjasama dengan TNI dan kepolisian untuk melakukan patroli rutin di sekitar sini. Minimal dua kali seminggu agar PKL tidak kembali berjualan di sini," paparnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Anggota KI DKI 2025-2029 Dimulai 25 Juli

    access_time16-07-2025 remove_red_eye3924 personFolmer
  2. Tim Sepak Bola U-12 DKI Wakili Indonesia Berlaga di Dana Cup Denmark

    access_time16-07-2025 remove_red_eye1709 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Penyintas Kebakaran Bukit Duri Difasilitasi Layanan Adminduk

    access_time21-07-2025 remove_red_eye1002 personTiyo Surya Sakti
  4. JPO di Jalan Otista Direvitalisasi, Rekayasa Lalin Dimulai 20 Juli

    access_time17-07-2025 remove_red_eye987 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pramono Tegaskan Komitmen Pembangunan Berkelanjutan di Forum PBB

    access_time17-07-2025 remove_red_eye943 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik